Pada tahun pelajaran 20222-2023 Pemerintah memberlakukan Kurikulum Merdeka. Bagaimana sebaiknya kepala sekolah menerapkan Kurikulum Merdeka tersebut, pada tanggal 24 September 2022 pukul 08.00–11.30 ATM KS RUMAH VISI KEPALA SEKOLAH akan menyelanggarakan Online Workshop ke-3 Tahun 2022 dengan tema adalah MEMIMPIN PEMBELAJARAN BERBASIS KURIKULUM MERDEKA.Pemakalah atau narasumbernya adalah Prof. Dr. Ibrahim Bafadal, M.Pd. Beliau adalah founder ATM KS, Guru Besar Universitas Negeri Malang, Wakil Rektor IV Universitas Negeri Malang, Ketua Komisi Guru Besar Universitas Negeri Malang. Beliau adalah praktisi pendidikan, sebagai Direktur Lembaga Pendidikan Islam Sabilillah Malang, konsultan pengembangan pendidikan sekolah unggul di banyak provinsi.